homescontents

6 Cara Menghilangkan Watermark TikTok Bagi Pengguna Android Dan IOS

Cara hapus watermark TikTok kerap menjadi pertanyaan para penggunanya. Jika kamu unduh video dari TikTok ke smartphone pribadi kamu, adanya watermark dalam video yang diunduh tersebut terkadang mengganggu bagi sebagian orang.

Namun, tanda air di video TikTok yang diunduh bisa dihapus dan tidak akan ada lagi. Tanpa watermark, video selain lebih enak dilihat, namun juga kamu bisa lebih nyaman membagikan video tersebut di platform lain.

Lantas, bagaimana cara hapus watermark TikTok? Berikut ini akan dibagikan 6 cara menghilangkan watermark TikTok bagi kamu yang menggunakan ponsel berbasis Android atau iOS :

1. Cara Hapus Watermark Tiktok Lewat Aplikasi Tiktok Langsung

  • Buka aplikasi TikTok di HP kamu.
  • Lalu, pilih video yang ingin diunduh.
  • Setelah itu, masuk ke penyimpanan internal > Android > Data > Cari File ‘com.ss.android.ugc.trill.go’.
  • Kemudian, buka cache > Video > Cache > File Video TikTok yang akan kamu download.
  • Jika file video belum bisa diputar, kamu bisa ganti nama file dengan akhiran .mp4.
  • Video akan bisa berputar tanpa memiliki tanda air.

2. Cara Hapus Watermark Tiktok Menggunakan Aplikasi Bantuan SnapTik

  • Unduh dulu aplikasi SnapTik di ponsel kamu.
  • Lalu, buka aplikasi TikTok.
  • Pilih ikon titik tiga yang ada di sebelah kanan video, kemudian pilih opsi share atau bagikan.
  • Selanjutnya, pilih opsi salin tautan.
  • Lalu, buka aplikasi Snaptik.
  • Tempel/paste link video TikTok yang telah kamu copy/salin sebelumnya ke kolom pencarian, lalu klik Download.
  • Akan muncul beberapa pilihan download, silahkan pilih opsi download tanpa watermark.

3. Cara Hapus Watermark TikTok lewat situs SSStik.Tok

  • Buka aplikasi TikTok, lalu pilih video yang ingin diunduh tanpa watermark.
  • Pilih titik tiga yang berada di kanan bawah video, lalu klik opsi share atau bagikan.
  • Setelah itu, pilih opsi salin/copy tautan.
  • Lalu, kunjungi situs melalui alamat https://ssstik.io/.
  • Masukkan link video menggunakan URL yang telah kamu salin/copy sebelumnya.
  • Klik opsi Download tanpa watermark.
  • Tunggu hingga video TikTok selesai diunduh.

4. Cara Hapus Watermark Tiktok Melalui Situs Kapwing Studio

  • Buka aplikasi TikTok.
  • Klik ikon titik tiga yang terletak di sebelah kanan video > Klik opsi Share atau Bagikan > Lalu klik opsi salin tautan.
  • Selanjutnya akses situs Kapwing Studio melalui alamat https://www.kapwing.com/studio.
  • Kemudian, klik Get Started > Masukan link video TikTok ke kolom URL yang ada > Saat video telah muncul klik edit video > crop video > Lakukan crop video agar tanda air tidak ikut terbawa.
  • Jika sudah selesai, klik Done Cropping > Klik Publish.

Itu tadi 4 cara menghilangkan watermark TikTok bagi pengguna HP Android. Lantas, bagaimana untuk pengguna IOS. Begini caranya :

1. Untuk Pengguna iPhone IOS 13

  • Buka aplikasi TikTok, lalu pilih titik tiga yang ada di sebelah kanan video.
  • Pilih opsi Share atau Bagikan.
  • Lalu, pilih opsi Live Photo.
  • Setelah itu, tunggu hingga loading video live photo selesai diproses.
  • Buka galeri, kemudian cari live photo yang telah kamu simpan.
  • Pilih video, lalu pilih opsi Save as Video.

2. Untuk Pengguna iPhone selain IOS 13

  • Kamu perlu mematikan terlebih dahulu fitur assistive touch dengan cara pergi ke Settings > General > Accessibility > Assistive Touch > Klik Off.
  • Lalu, buka aplikasi TikTok.
  • Setelah itu, pilih video TikTok yang ingin kamu hapus tanda airnya.
  • Gunakan fitur screen recording dari iPhone kamu.
  • Kemudian, video akan direkam tanpa watermark.